Salah Seorang temanku lagi sedih kemarin... terpikir untuk menguatkan dia, kata2 ini yang aku pakai... semoga temen2 yang lainnya yang lagi dalam masalah bisa sedikit lega karena membaca beberapa kata bijak di bawah ini...
Semangat!!!
Teman. . . . Tuhan tidak pernah memberi pencobaan melebihi kekuatan kita, jadi kl kita merasa masalah yang kita hadapi besar, yakinlah kekuatan anda jauh lebih besar untuk mengatasinya.
Teman. . . Fokus pada masalah tidak akan merubah apapun, lihat sekeliling dan cari jalan keluar.
Tahukah kamu. . .kita tidak tau apa itu kuat , sebelum mengalami yang namanya kelemahan
Tahukah kamu. . .kita tidak tau apa itu bahagia, sebelum mengalami yang namanya kesedihan
Tahukah kamu. . .kita tidak tau apa itu perjuangan , sebelum mengalami yang namanya tidak berdaya
Tahukah kamu. . .kita tidak tau apa itu harapan, sebelum mengalami yang namanya putus asa
Jadi saat kamu mengalami hal yang sulit, bersiaplah karena kamu akan mengalami yang namanya Penghiburan. . .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar